WARTA JOGJA | GUNUNGKIDUL–02/07/19
Bertempat di Dusun Tegalsawah Desa Sumberwungu Kecamatan Tepus Kabupaten Gunungkidul ,Kakorbinmas Mabes Polri Irjen Pol. Drs W Herry Wibowo,MH. melaksanakan rangkaian kegiatan Bhakti Sosial dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73 .
Didampingi Anggota Mabes Polri Tim Biddokes Polda DI Yogyakarta dan Kapolres Gunungkidul AKBP Ahmad Fuady ,melaksanakan kegiatan bakti sosial dimulai dengan pemberian bantuan air bersih sebanyak 20 tangki Pengobatan gratis dan pemberian taliasih kepada warga masyarakat yang benar benar kurang mampu dan benar benar perlu dibantu.
Irjen Pol Drs W Herry Wibowo,MH menyampaikan bahwa kegiatan ini sesuai Perintah Kapolri Kegiatan Bhakti sosial ini harus tepat sasaran dan benar benar bisa dirasakan manfaatnya. Dalam Rangka Hut Bhayangkara ke 73 ini akan dilaksanakan di 8 Propinsi agar mayarakat dan rakyat indonesia benar bisa merasakan kedekatan Polri dan Rakyat ,Seperti kegiatan Bhakti sosial saat ini Didusun Telaga sawah juga dibantu Pengeboran untuk air bersih.
Saat berkunjung kewarga yang sakit dan kurang mampu selain memberian bantuan pengobatan gratis dan sembako serta tali asih juga berpesan semoga bantuan ini bisa meringankan dan bermanfaat , ini merupakan bentuk Kedekatan kita Polri dengan Masyarakat dan Rakyat Indonesia serta kegiatan ini akan dilaksanakan di beberapa propinsi .
Puncak Hari ulang Tahun Bhayankara akan dilaksanakan upacara 10 Juli 2019 ditugu Monomen Nasional di Jakarta .
Camat Tepus mengungkapkan banyak banyak terima kasih kepada Irjen Pol.Drs W Herry Wibowo ,Jenderal bintang dua yang benar benar merakyat .Dan memberikan bantuan kepada masyarakat yang langsung bisa dirasakan masyakarat seperti saat ini.
WJ ( Totok s )