Ribuan Pencari Kerja Penuhi Jakarta Islamic Centre

WARTA JOGJA | DKI.JAKARTA –Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi DKI Jakarta, Andriansah membuka kegiatan Bursa Tenaga Kerja Angkatan Kedua dengan tema “mulai karirmu dan raihlah masa depanmu” bertempat di Aula Serba Guna Jakarta Islamic Centre yang berlangsung selama dua hari, Rabu dan Kamis tanggal 4 dan 5 September 2019, (4/9/19).

“Bursa tenaga kerja ini mempertemukan para pengusaha yang mencari tenaga kerja dengan pencari kerja. Sehingga bisa bersinergi. Saya titip pesan kepada para pengusaha agar para pekerja di perusahaannya selain bekerja juga diberi pelatihan kewirausahaan. Sehingga mereka bisa mandiri dan bisa merekrut tenaga kerja yang lain. Inilah cara yang paling efektif untuk mengurangi pengangguran” jelasnya.

Silahkan Baca  PENGUKUHAN PENGURUS KARANG TARUNA GUNUNGKIDUL MASA BAKTI 2023-2028,PEMUDA HARUS KREATIF & BERJIWA KEWIRAUSAHAAN 

Ribuan calon pencari kerja berduyun-duyun mendatangi Aula Serba Guna Masjid Raya Jakarta Islamic Centre. Mereka rela antri untuk mendapatkan formulir yang sudah disiapkan panitia. Mereka juga mengantri di masing-masing counter penyedia tenaga kerja.

Menurut PLT Kepala Sudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Administrasi Jakarta Utara, Galuh Prasiwi terdapat 43 perusahan dan lembaga pencari tenaga kerja dan 7 lembaga pelatihan kerja. “Berdasarkan data yang ada dalam bursa tenaga kerja ini tersedia 2.450 lowongan tenaga kerja” tekannya.

Salah seorang penjaga counter penerima tenaga kerja dari PT Indomarco Prismatama perusahaan induk Indomaret menjelaskan bahwa perusahaannya menerima lulusan setingkat SMA, D3, dan sarjana. “Kami membutuhkan banyak tenaga kerja karena perusahaan kami mempunyai banyak cabang. Lowongannya ada yang admin, finance, HRD, distributor dan lainnya” jelas Dewi.

Silahkan Baca  Dukung Community Based Tourism , Bank Indonesia Kembangkan Kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran

Salah seorang pencari kerja yang baru lulus sarjana, Shelly mengatakan “saya mencari lowongan kerja bagian HRD kebetulan saya sajana psikologi. Sudah dua perusahaan yang saya lamar. Semoga bisa diterima. Saya sih tidak muluk_muluk minta gaji. Di atas UMP sudah cukup” jelasnya.

WJ ( Miftah )

Penulis

Author: redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *