Penuhi Kebutuhan Sehari-hari di Gardena Express

WARTA JOGJA | YOGYAKARTA – Merupakan extensi dari Gardena Department Store & Supermarket untuk melayani penyediaan kebutuhan sehari-hari masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya, sejak 8 Mei 2020 lalu telah dibuka Gardena Express yang beralamat di The Jayan Building, Jalan Affandi (Gejayan) No 4, Yogyakarta.

Disebutkan Direktur Utama Gardena Department Store & Supermarket, Ellyn Subiyanti, Gardena Express menyediakan kebutuhan sehari-hari, dengan memiliki slogan “Belanja Lebih Hemat”. “Gardena Express jam operasionalnya mulai pukul 10.00 hingga 20.00 WIB,” katanya, Sabtu (6/6/2020).

“Dapatkan promo beras, gula, minyak, roti kaleng, sirup dan kebutuhan lainnya dengan lebih cepat dan pastinya harganya lebih hemat,” tambah Ellyn Subiyanti.

Ellyn juga menjelaskan, pihaknya juga menyediakan WA Hotline di nomor 082135248881 melalui layanan GPS (Gardena Personal Shopping). “Untuk mempermudah masyarakat dalam masa covid-19 tetap memenuhi kebutuhan keluarga dengan aman dan hemat waktu belanja dari rumah,” paparnya.

Silahkan Baca  BAWASLU GUNUNGKIDUL MENEMUKAN  PELANGGARAN ZONASI LARANGAN PEMASANGAN DARI PESERTA PEMILU SEJUMLAH 2.423 APK 

Untuk cara berbelanja melalui GPS sangat mudah sekali, cukup anda siapkan daftar belanjaan, kemudian kontak admin online Gardena, lalu pihak Gardena menyiapkan barang belanjaan pesanan, dan anda bisa melakukan pembayaran dan ongkos kirim via transfer Bank, setelah itu pihak Gardena melakukan pengecekan barang dan packing sebelum dikirim via jasa pengiriman barang, tak berselang lama barang tersebut sudah sampai di rumah anda. (WJ-002)

Follow me!

Penulis

Author: redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *