POHON JATI BESAR ROBOH MENGHANCURKAN RUMAH KOSONG

WARTA-JOGJA.COM | Wonosari- Gunungkidul, Pohon besar tumbang merusak rumah warga Padukuhan Gatak, Kalurahan Gari, Kapanewon Wonosari.
Menurut informasi dari warga sekitar kejadian pukul 18.15 WIB Senin (06/02/2023).Pohon jati batangnya lapuk kropos posisi miring kerumah, tumbang karena tidak kuat menahan batang pohon yg besar dan lebat akhirnya menimpa 1 rumah.

Kondisi rumah kosong karena di tinggal merantau. Selain merusak rumah kosong, pohon tersebut juga menimpa jaringan listrik,saat itu juga listrik dijalur sekitar mati total.

Mendengar kejadian itu hari Selasa (07/02/2023) pagi pukul 08:00 WIB, Badan Penanggulangan bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gunungkidul melakukan evakuasi tumbangnya pohon tersebut.

Hadir pula Bhabinkamtibmas Gari, Bripka Supardi dan Babinsa Koptu kasio bersama BPBD Kabupaten Gunungkidul dan warga sekitar ikut mendatangi serta mengevaluasi.
Prosesi evakuasi dengan cara manual pakai gergaji manual ,kampak pohon ,golok dan gergaji mesin.

Silahkan Baca  Event Akbar Temu Kangen dengan SBY di Jogja,Supriani Bawa 1.200 Srikandi Partai Demokrat Gunungkidul

Dalam waktu yang singkat (1 jam) proses evakuasi berjalan lancar tanpa hambatan.
Akibat kejadian tersebut mengalami Kerugian sekitar taksiran Rp.4.000,000,– (Empat Juta Ribu Rupiah ).

(mawan)

Penulis

Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *