Tanamkan Karakter Gemar Sedekah Kepada Generasi Muda Bersama Ustadz Rustam

WARTA-JOGJA.COM | Lampung – Taman Pendidikan Alquran (TPQ) Roudhotut Tolibin menggelar Pengajian Anak-anak dan Sulap Dakwah bersama Ustadz Rustam Nawawi Pelaco yang memiliki metode khusus dalam upaya membentuk karakter santri. Pengabdian kepada masyarakat Waka III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama STEBI Al Muhsin Yogyakarta yang juga pengasuh Bimbel Nurus Jogja tersebut mengamas Metode tersebut diyakini berhasil dalam membentuk karakter santri TPQ Roudhotut Tolibin di Nuwo Panggung Binong, Tiuh Gunung Sugih Besar Kec. Marga Sekampung Udik, Kab. Lampung Timur, Lampung.

Dalam ceritanya, Ustadz Rustam membeberkan kisah seorang anak yang memiliki sifat jujur, menyayangi sesama dan gemar sedekah dalam memberikan sepotong roti kepada sosok pengemis tua. Dalam cerita itu, seorang putri cantik gemar sedekah itu mengalami suatu keajaiban yang semulanya tangannya pernah terpotong dan saat pernikahannya tangannya itu dapat kembali utuh seperti sedia kala.

Silahkan Baca  WARGA SUMBERMULYO MENUNTUT DUKUH MENGUNDURKAN DIRI,LURAH PUN ANGKAT BICARA

Menurut Pengasuh Taman Pendidikan Al-Qur’an ( TPQ) Roudhotut Tolibin, Ustadz Pengiran Ahmad Ibrahim Muhir Yang juga Kepala Pengelola STEBI Al-Muhsin Yogyakarta Perwakilan Lampung menyampaikan, “Pihaknya sengaja menghadirkan Ustadz Rustam untuk mengisi pengajian anak-anak TPQ di Nuwo Panggung ini, para santri kami bahagia terlebih ada hadiahnya dan mendapatkan edukasi melalui kisah-kisah inspiratif.” Paparnya pada redaksi Jum’at, (07/07/2023)

Ustadz Muhir berharap, ” Saya berharap kegiatan menjadi wasilah dalam melembutkan hati para santri dan selain itu di Tiyuh/Desa GSB (Gunung Sugih Besar) ini akan terbentuk generasi bangsa cerdas berakhlak mulia.” Harapnya (Rtm)

Penulis

Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *