WARTA-JOGJA.COM | TANJUNGSARI-GUNUNGKIDUL – Dinas Kebudayaan Kabupaten Gunungkidul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta menyelenggarakan Gebyar Seni Budaya di Kalurahan Ngestirejo, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Kamis (14/12/2023).
Menurut Purwanti, Carik Kalurahan Ngestirejo dengan melestarikan budaya mewujudkan rasa golong – gilik untuk melestarikan budaya jawa yang adiluhung.
“Dengan derasnya arus budaya global dan kayanya ragam informasi yang diterima oleh masyarakat, sudah sepantasnya kita berupaya menjaga, merawat, mengemas dan mempublikasikan kebudayaan dan kekayaan warisan budaya kita untuk mengukuhkan identitas kita sebagai bangsa yang bermartabat.” paparnya.
Dirinya juga mengajak kepada semua masyarkat untuk menjaga dan mengembangkan kekayaan warisan budaya yang ada di Kalurahan Ngestirejo.
“Secara edukatif gelar budaya ini diharapkan bisa membangkitkan kembali nilai – nilai budaya tradisional yang dulu tumbuh dan berkembang dalam kehidupan masyarakat. Kami mengajak kepada seluruh masyarakat untuk nguri – uri budaya yang adiluhung sekaligus mengenal tentang sejarah budaya.” terangnya.
Dijelaskan lebih lanjut bahwa pagelaran ” Gebyar Seni Budaya” dilaksanakan secara berturut-turut selama 2 hari dari tanggal 13 sampai 14 Desember 2023,dengan mensajikan Budaya lokal dari lima (5) Padukuhan.
“Hari pertama, dilaksanakan ditiga (3) Padukuhan dengan mensajikan pentas Reog,tek-tek dan Hari ini dilaksanakan didua (2) Padukuhan dengan pertujukan Reog dan Tayub,” jelasnya.
Purwanti, Carik Kalurahan Ngestirejo, menyatakan kegiatan inì merupakan bagian dari serangkaian acara budaya yang diadakan oleh Dinas Kebudayaan. Keberadaan event seperti ini sangat membantu para seniman merasa diakui, dan tentu saja, pendapatan mereka meningkat. Semoga kegiatan ini, yang didanai oleh Dinas Kebudayaan, terus berlanjut dan menjadi bagian tak terpisahkan dari tradisi kita.
Pertunjukan seni kali ini merupakan support dari masyarakat dengan didorong semangat dan kreativitas pemuda-pemudi dari paduan seni mendang 3, Reog, Padukuhan Kerjo Doger, Padukuhan Walikangin Tek-Tek, Padukuhan Gatak 1 Toklik, dan Padukan Jaten Reog.
(Red/Mawan).