LAKA TUNGGAL DI JALAN SEMANU – GIRIPANGGUNG WARGA BRONGKOL PURWODADI MENGALAMI PENDARAHAN SERIUS

WARTA-JOGJA.COM | TEPUS – GUNUNGKIDUL ,Telah terjadi kecelakaan tunggal di jalan Semanu-Giripanggung,sebuah sepeda motor dengan merk Honda Vario dengan Nomor Polisi AB 2630 GW.Kejadian sekitar pukul 14:00 WIB,lokasi kejadian di Padukuhan Panggul, Kalurahan Candirejo, Kapanewon Semanu, Kabupaten Gunungkidul,Minggu (24/12/2023).

Berdasarkan informasi dilokasi kejadian pada pukul 14:00 WIB ketika korban S (66) warga Padukuhan Brongkol, Kalurahan Purwodadi Tepus melaju dari Utara menuju ke Selatan dengan membocengkan cucunya,setelah sampai ditanjakan tiba-tiba kendaraan hilang kendali oleng keluar dari bahu jalan lalu kendaran terjatuh.

Kejadian ini tidak ada korban jiwa,namun pengendara motor mengalami luka serius,darah segar keluar dari telinga,luka lecet di kaki dan kondisi cucu yang membonceng mengalami cidera ringan pada tangan dan dagu.

Silahkan Baca  Ketum DPP PWRI Dr. Suriyanto: Pemberian Gelar RM. Margono Djoyohadikoesoemo Sangat Layak

Dilansir dari gunungkidul.sorot.co , korban dibawa ke rumah sakit oleh mobil ambulans relawan yang bermarkas tak jauh dari lokasi kejadian agar segera mendapatkan penanganan medis.

Dikonfirmasi atas kejadian tersebut, Bagus selaku koordinator ambulans relawan membenarkan kejadian tersebut. Ia menuturkan bahwa mendapat laporan adanya kecelakaan di Padukuhan Panggul dan membutuhan ambulans darurat.

Saya mendapat panggilan melalui WhatsApp bahwa ada laka juga di Padukuhan Panggul dan membutuhan armada ambulans. Selanjutnya saya meluncur bersama pengemudi ke lokasi dengan Ambulance Emergency. Untuk kondisi korban sendiri dalam keadaan sadar untuk selanjutnya kami bawa ke RSUD Wonosari untuk penanganan medis lebih lanjut,” tuturnya.(Red).

Silahkan Baca  Majelis Dzikir dan Sholawat Zada Syauqi Deklarasikan Dukung Prabowo-Gibran dengan Ikhlas 

Penulis

Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *