GUNUNGKIDUL || WARTA-JOGJA.COM — Kecelakaan lalulintas terjadi di ruas jalan umum Wonosari-Yogyakarta tepatnya di Padukuhan Gading III, Kalurahan Gading, Kapanewon Playen, pada Senin (18/03/2024). Kecelakaan ini melibatkan dua kendaraan roda empat sekaligus yakni mobil Toyota Yaris AB-1788-BU dan mobil Toyota Avanza AB-1573-BW.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Gunungkidul, Iptu Darmadi melalui keterangan tertulisnya mengatakan, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 12.45 WIB.

Kejadian kecelakaan lalu lintas itu terjadi bermula saat mobil Toyota Yaris yang dikemudikan Novi Dwi Rugiarti (49) warga Jl. Sumberan I No.12 RT 002/RW 021, Sariharjo, Ngaglik, Sleman, berjalan dari arah Utara (Yogyakarta) menuju arah Selatan (Wonosari).

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP) pada jalan yang lurus, pengemudi Mobil Toyota Yaris mengantuk dan berjalan terlalu ke kanan.

Silahkan Baca  KENDARAAN MOTOR HONDA SCOOPY TERJERUMUS MASUK SELOKAN REST AREA PATUK 

Dari arah berlawanan melaju Toyota Avanza yang dikemudikan Sabarono (50) warga Dusun Embun Pagi JR.PD Gelanggang, Matur Mudiak, Matur, Agam, Sumatera Barat.

“Karena jarak kendaraan yang sudah terlalu dekat, kecelakaan akhirnya tidak bisa dihindari,” terang Iptu Darmadi.

Akibat dari kejadian tersebut, kedua kendaraan mengalami ringsek pada bagian depan. Sementara pengemudi mobil Toyota Yaris mengalami luka lecet pada kaki kanan.

Sedangkan pengemudi mobil Toyota Avanza mengalami luka kaki kanan patah dan penumpangnya atas nama Theresia Lianawati mengalami luka tulang hidung patah.

“Para korban langsung dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis dan dalam kondisi sadar,” jelasnya.

Saat ini peristiwa kecelakaan tersebut dalam penanganan jajaran Unit Laka Lantas Polres Gunungkidul.(Red/Mawan).

Silahkan Baca  Capres Ganjar Pranowo Sapa Masyarakat Gunungkidul di Destinasi Wisata Ngingrong Bahas UMKM dan KUR 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *